Berkembangnya new media di kalangan masyarakat sangatlah pesat yang bisa berdampak positif maupun negatif, terutama pada sosial dan budaya. New media telah terbukti dapat mempermudah pemakainya untuk berkomunikasi dan mendapatkan informasi, hal ini merupakan dampak positif dari new media yang berkembang dikalangan masyarakat. Untuk dampak negatifnya dapat dilihat dari penyalahgunaan new media sebagai sarana penyampai informasi yang berupa kejahatan teknologi seperti cybercrime, pembajakan dan pornografi. Didalam kehidupan sosial dan budaya, dampak positif dan negatif new media juga dapat dicontohkan dari salah satu fasilitas new media yaitu Facebook. Jejaring sosial ini membuat penggunanya dapat berkomunikasi secara terbuka dan tidak terbatas apapun itu. Dengan Facebook semua orang dapat berkomunikasi dengan temannya atau kenalan baru dimanapun mereka berada. Dari kesederhanaan tersebut terjadi banyak masalah yang menjadi dampak negatif dari jejaring sosial ini misalnya pencurian identitas seseorang oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Selain itu pengguna juga dapat mengalamai kecanduan akibat terlalu sering menggunakan Facebook sehingga mengakibatkan kurangnya sosialisai didunia nyata yang lebih mementingkan dunia maya, hal ini sangat berdampak negatif bagi kehidupan sosial dan budaya.
Untuk itu perlunya kesadaran untuk membenahi kehidupan sosial dan budaya dimulai dari diri sendiri, dengan begitu Kehidupan Sosial dan Budaya Bangsa dapat menjadi lebih baik dari sebelumnya dan lebih baik lagi untuk kedepannya.